News  

Public Hearing dan Temu Konsultasi Pendampingan PPH

Serang, Banten, – Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal ( BPJPH) Kementerian Agama (Kemenag) menggelar Public Hearing dan Temu Konsultasi Pendampingan Proses Produk Halal (PPH) dengan mengangkat tema Akselarasi 10 Juta Produk Bersertifikat Halal dalam Mendukung Pemulihan Ekonomi Nasional.

Kegiatan diikuti sebanyak 150 peserta bertempat di Ballroom Le Dian hotel, Senin (08/08/2022) dan dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Banten Nanang Fatchurochman yang didampingi oleh Kabag TU sekaligus Ketua Satgas Halal Prov. Banten dan Kabid Bimas Islam Kanwil Kemenag Prov. Banten Badri Hasun.

Hadir dalam acara tersebut Kepala Pusat Registrasi dan Sertifikasi Halal Kemenag RI, Mastuki.

“Sertifikasi halal ini sangat berguna untuk memperpanjang pencapaian target kita dalam mendapatkan kepercayaan konsumen, kepercayaan publik dan kepercayaan unit ditingkat lokal, nasional hingga internasional,” Ujar Kepala Kanwil.

(Red)